POSO, Kabar Selebes – Partai Amanat Nasional (PAN) dan partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dipastikan mengusung bakal calon bupati Poso, Verna Inkiriwang dan bakal calon wakil bupati Poso, Yasin Mangun untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Poso tahun 2020.
Kepastian itu diketahui setelah dua partai politik itu menyerahkan dokumen Surat Keputusan (SK) partai model B.1-KWK di kantor DPD PAN Poso, Kelurahan Gebang Rejo dan Kantor DPC Hanura Poso, Kelurahan Bonesompe, Kamis (13/8/2020)
Pada penyerahan tersebut, bakal calon bupati Poso Verna Inkiriwang-Yasin Mangun, secara antusias didampingi para pengurus DPC Partai Demokrat Poso bersama ratusan pendukung bakal pasangan calon Verna-Yasin.
Adapun proses penyerahan rekomendasi di Kantor DPD PAN Poso, dokumen SK B.1-KWK diserahkan langsung oleh Ketua DPD PAN Poso, Muhaimin Yunus Hadi kepada bakal pasangan calon.
![](https://www.kabarselebes.id/wp-content/uploads/2020/08/ab23afc2-1a97-4909-8e86-ced752608356-700x350.jpg)
Sedangkan dikantor DPC Hanura Poso, rekomendasi diserahkan Abram Badilo selaku ketua DPC Hanura Poso yang juga diterima bakal pasangan calon Bupati Verna-Yasin.
Pada keterangannya Ketua DPD PAN Poso, Muhaimin Yunus Hadi mengatakan, PAN merupakan partai yang pertama kali mengeluarkan SK untuk mengusung Verna-Yasin sebagai calon bupati Poso dan calon wakil bupati Poso dalam Pilkada serentak tahun 2020.
Ia mengungkapkan SK untuk mengusung Verna-Yasin sudah dikeluarkan DPP PAN tertanggal 15 Juni 2020.
Bahkan kata dia, sebelum dikeluarkannya SK, PAN sendiri yang meminta ke partai Demokrat Poso untuk meminta Verna Inkiriwang maju sebagai calon bupati Poso.
Dengan penyerahan ini ia mengungkapkan, Polemik soal arah usulan PAN kemana, pada hari ini terjawab sudah dengan diserahkannya SK untuk mengusung Verna-Yasin sebagai bupati dan wakil Bupati di Pilkada Poso.
Sementara itu Ketua DPC Partai Hanura Poso, Abram Badilo menjelaskan, pihaknya secara resmi mendapat instruksi dari Sekreraris DPD Partai Hanura Sulteng sekaligus Ketua Tim Pilkada Sulteng, Ismail Yunus, untuk menyerahkan dokumen SK partai Hanura kepada pasangan Verna-Yasin sebagai pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Poso.
Abram menjelaskan, alasan partai Hanura mengusung pasangan Verna-Yasin sebagai pasangan bakal calon bupati Poso dan wakil bupati Poso di Pilkada serentak, sebab keduanya sudah melalui proses yang panjang.
“Termasuk saat dibukanya pendaftaran calon bupati oleh partai Hanura dan dalam rapat yang dilakukan DPC Kabupaten Poso, pasangan ini diputuskan untuk diusulkan ke DPD Provinsi Sulteng dan ke pusat,” kata dia.
Verna Inkiriwang bakal calon bupati Poso yang didampingi bakal calon wakil bupati Poso, Yasin Mangun dalam keterangan persnya mengatakan, pihaknya telah menerima secara resmi dokumen dari dua partai politik yang mengusung dirinya sebagai bakal calon Bupati Poso dan Yasin Mangun sebagai Wakil Bupati, untuk berkontestasi di Pilkada Kabupaten Poso tahun 2020.
“Hari ini secara terang benderang, jelas dan nyata bahwa tiga parpol yakni Demokrat, PAN dan Hanura telah berkoalisi dengan total jumlah kursi sebanyak tujuh kursi dan kami siap bertarung di perhelatan Pilkada Kabupaten Poso 2020 pada 9 Desember mendatang,” ucap Verna.
Ia menyebutkan langkah selanjutnya pihaknya bersama partai koalisi akan melakukan koordinasi dan konsolidasi untuk menyatukan visi-misi, rencana kedepan dan menyamakan garis perjuangan, sehingga tujuan yang diharapkan dapat terwujud. (rdm/ap/fma)
Laporan: Ryan Darmawan