POSO, Kabar Selebes – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Poso menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Desk Pilkada serentak 2020, Selasa (27/10/2020).
Kegiatan Rakor yang dilaksanakan di ruang Pogombo Kantor Bupati Poso tersebut dihadiri langsung Pjs Bupati Poso, Drs. Arfan.
Dalam Rakor tersebut hadir pula Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Poso Lapatawe B. Hamka, Komandan Distrik Militer (Dandim) 1307 Poso Letnan Kolonel Infanteri (Letkol Inf) Gusti Nyoman Mertayasa, Kepala Badan Kesbangpol Poso M. Ari Pamungkas, Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Kepolisian Resor (Polres) Poso Komisaris Polisi (Kompol) Nurhadi, Ketua KPU Poso Budiman Maliki, Bawaslu Poso, Ketua Tim masing-masing Pasangan Calon (Paslon) Pilkada Poso, dan sejumlah tamu undangan lainnya.
Kegiatan Rakor tersebut mengagendakan pembahasan terkait sejumlah persoalan serta kendala yang kemungkinan saja dapat terjadi.
Masing-masing perwakilan institusi maupun lembaga dan perwakilan tim pemenangan Paslon diberikan kesempatan untuk memberikan masukan dan saran serta kendala apa saja yang dihadapi.
Pjs Bupati Poso, Drs. Arfan mengatakan, tujuan dibentuknya Desk Pilkada tersebut untuk mendukung penyelenggara agar pelaksanaan Pilkada serentak 2020, dapat berjalan dengan aman dan lancar.
Arfan yang juga selaku pembina Desk Pilkada 2020 mengaku akan mengkoordinasikan masukan dan saran dari peserta Pilkada Poso kepada Instansi terkait untuk ditindaklanjuti. (rdn/rlm/fma)
Laporan : Ryan Darmawan